Kali ini saya mendapatkan servis panggilan untuk memperbaiki televisi china merek advance dengan kondisi standby lampu indikator merah menyala terus, saya coba tekan tombol power di remot televisi ada sedikit respon lampu indikator sedikit ngedip disertai suara gresek pelan pada speaker nya begitupun saat saya coba tekan tombol ch+, saya beranggapan masalah ini berasal dari bagian vertikal tanpa menunggu lama langsung saja saya buka chasing nya.
TV china Advance |
Setelah chasing dibuka pertama kali saya lihat dulu dengan seksama kondisi mesin tv nya barang kali ada komponen yang secara kasat mata bermasalah atau elko kembung atau ada komponen yang gosong atau ada solderan yang retak dan ternyata ada elko kopel defleksi vertikal yang kembung dengan nilai 2200uf mungkin itulah masalahnya dan langsung saja saya ganti elko tersebut.
Elko kembung |
Setelah pergantian elko bagian vertikal yang kembung tadi saya coba nyalakan dan hasilnya ternyata masih saja seperti sebelumnya, lanjut pemeriksaan kepada setiap tegangan keluaran power supply pertama tegangan b+ keluar 115V, kemudian tegangan vertikal sekitar 26V, tegangan audio sekitar 15V ketika saya langsung cek tegangan 8V dan tegangan 5V kok tidak ada, ini dia penyebab nya. Langsung saya urut ke jalur utamanya yang menuju jalur 8V tadi dan ternyata kok hanya terukur 8V juga yang seharusnya 15V sesuai yang tertulis di pcbnya. Tegangan drop seperti ini biasanya penyebabnya adalah elko pada jalur power supply tersebut sudah rusak atau nilainya sudah menurun langsung saja saya lepas elko dengan nilai 470u tersebut dan ternyata benar saja salah satu kakinya sudah korosi, meski terlihat baik namun ternyata bagian kakinya hampir putus akibat korosi tersebut.
Penyakit TV China Gagal Start |
Setelah dilakukan pergantian elko bagian jalur power supply tersebut dan saya coba hidupkan televisi nya terdengarlah bunyi getaran pada yoke yang artinya vertikal telah bekerja dan televisi pun kini hidup normal.
EmoticonEmoticon